Belajar NFT (Non Fungible Token) untuk Pemula

Belajar Membuat NFT

Belajar NFT (Non Fungible Token) untuk Pemula, Anda harus melakukan "DYOR" yaitu singkatan dari "Do Your Own Research" yang artinya melakukan riset terlebih dahulu sebelum berinvestasi sendiri.

Hal ini sangat penting sekali untuk keberlangsungan bisnis investasi Anda, jika tidak dilakukan DYOR maka kemungkinan besar bisnis investasi Anda akan berhenti di tengah jalan.

Lantas apa hubungannya dengan NFT?

Bagi Anda seorang pemula dan ingin terjun kedunia NFT, maka Anda harus melakukan research terlebih dahulu.

Anda harus mengetahui NFT yang sedang hype itu apa, merancang art untuk di buat menjadi NFT, membangun komunitas, mengetahui istilah-istilah NFT, membuat roadmap project NFT, mengamankan NFT Anda supaya tidak di retas maupun dicuri, menentukan marketplace NFT, menentukan kategori NFT yang dibuat, dan menentukan harga item NFT.

Itulah yang harus Anda siapkan. Pasti Anda berpikir banyak sekali yang harus disiapkan sedangkan Anda adalah seorang pemula yang baru akan terjuan ke dunia NFT.

Jangan khawatir TeknologiKu Viral akan membimbing Anda bagaimana Belajar NFT (Non Fungible Token) untuk Pemula.

Cara Membuat NFT untuk Pemula

Tahap Persiapan

Sebelum Anda terjun kedunia NFT, Anda harus melakukan persiapan terlebih dahulu sebagai berikut :
DYOR (Do Your Own Research)




Pada tahap ini Anda dapat melakukan research project NFT di marketplace Opensea, kemudian
melihat rangking Top NFTs di opensea, Anda dapat mengecek project NFT milik orang lain yang sudah masuk kedalam rangking Top NFTs di opensea. Anda juga dapat mengunjungi project NFT, kemudian Anda dapat mengecek jumlah collection items yang dibuat, floor price dan akun social media yang dapat Anda ikuti.
 

Menentukan Marketplace NFT

Anda harus menentukan marketplace NFT yang akan digunakan untuk menjual koleksi NFT Anda, berikut adalah marketplace NFT yang dapat Anda gunakan :

Untuk saat ini marketplace yang populer dan banyak digunakan yaitu Opensea. Anda bisa menggunakan Opensea sebagai wadah koleksi NFT Anda.

Menentukan Harga (Price) NFT

Dalam menentukan price Anda bisa research project NFT milik orang lain, disini Anda harus menentukan floor price yaitu harga terendah koleksi NFT Anda. Mata uang untuk transaksi NFT menggunakan cryptocurrency.

Menyiapkan Akun Wallet Metamask

Sebelum Anda menggunakan Opensea, Anda harus membuat akun wallet metamask terlebih dahulu. Metamask dapat Anda install di smartphone atau dapat Anda install di browser google chrome. Membuat akun wallet metamask sangat mudah, seperti halnya pembuatan akun di social media membutuhkan email dan password.

Menambahkan Jaringan Polygon di Metamask

Mengapa menggunakan jaringan polygon? blockchain polygon di opensea tidak ada gas fee, sehingga Anda adalah pemula yang baru akan terjun ke dunia NFT, jaringan polygon sangat direkomendasikan agar project NFT yang Anda upload ke opensea tidak terkena biaya.

Berikut adalah cara setting menambahkan jaringan polygon di Metamask, ada beberapa cara yaitu dengan cara manual atau cara otomatis.

Cara manual dapat Anda praktikan menggunakan smartphone :
  1. Buka aplikasi Metamask pada smartphone
  2. Kemudian pilih Settings atau Pengaturan
  3. Pilih Network atau Jaringan
  4. Kemudian klik button Add Network atau Tambah Jaringan
  5. Setelah itu masukan settingan sebagai berikut :
  • Network Name : Polygon
  • Chain ID : 137
  • Symbol : MATIC
  • New RPC URL : https://polygon-rpc.com/
  • Block Explorer URL : https://polygonscan.com/
Cara otomatis dapat Anda lakukan dengan cara mengunjungi situs https://chainlist.org/ . Kemudian Anda cari pada Search Network, setelah itu ketikan polygon.

Selanjutnya Anda harus melakukan Connect Wallet dengan cara klik button pada Polygon Mainnet. Cara tersebut akan otomatis tersambung ke wallet metamask Anda.

Cara tersebut dapat digunakan apabila Anda menggunakan wallet metamask pada browser google chrome.

Membuat Project NFT

Pada tahap ini Anda harus membuat collection art dan menentukan kategori NFT. Di opensea koleksi NFT ada beberapa kategori yaitu Art, Collectibles, Domain Names, Music, Photography, Sports, Trading Cards, Utility, Virtual Worlds.



Ini adalah project NFT Meow Gangsters Metaverse, items yang dibuat yaitu karakter kucing dengan kategori NFT Collectibles.

Untuk proses upload hasil NFT yang sudah dibuat, Anda dapat mengupload dengan menggunakan smartphone dengan cara menginstall metamask dan mengakses opensea di metamask. Atau lebih mudah lagi menggunakan leptop dan browser google chrome.
Tahap Pembuatan NFT



Dalam pembuatan karya NFT Anda dapat menggunakan aplikasi Adobe Illustrator, Adobe Photoshop, Inkscape, Pixel Art Studio, Blender dan masih banyak lagi aplikasi pendukung untuk pembuatan koleksi NFT.

Anda dapat menggunakan aplikasi tersebut sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda.

Dalam pembuatan project NFT Anda bisa memodifikasi NFT milik orang lain dengan hasil karya sendiri, atau Anda bisa mebuat project NFT baru sesuai ide dan imajinasi sendiri.

Project NFT yang dibuat bisa berupa lukisan, photograpy, pixel art dan lain sebagainya sesuai dengan kebutuhan project yang akan dibangun. Tentunya sesuai dengan kemampuan Anda menciptakan karya dalam bentuk NFT.

Kesimpulan

Belajar NFT (Non Fungible Token) untuk Pemula sangat mudah jika ada kemauan dan keinginan untuk membuat karya seni digital dalam bentuk NFT yang memiliki sifat yaitu adanya sistem kepemilikan yang direkam oleh teknologi blockchain, bukan hanya itu saja NFT memiliki peluang bisnis jangka panjang untuk bisa mendapatkan passive income.
Dalam pembuatan NFT Anda harus mempersiapkan sesuai dengan pembahasan artikel diatas. 
Tahap persiapan tersebut diantaranya yaitu :
  • DYOR (Do Your Own Research)
  • Menentukan Marketplace NFT
  • Menentukan Harga (Price) NFT
  • Menyiapkan Akun Wallet Metamask
  • Menambahkan Jaringan Polygon di Metamask
  • Membuat Project NFT
Itulah tahap persiapan yang harus Anda siapkan terlebih dahulu. Tahap selanjutnya adalah pembuatan collection NFT menggunakan aplikasi sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan Anda.

Bagi Anda yang belum mengetahui Peluang Bisnis NFT (Non Fungible Token) Anda bisa baca artikel disini.