Peluang Bisnis NFT (Non Fungible Token) Harus Kamu Ketahui!

Peluang Bisnis NFT

Peluang Bisnis NFT di Indonesia memiliki potensi yang besar, NFT mulai dikenal di Indonesia sejak adanya berita yang viral kisah dari seorang Ghozali Everyday yang berhasil menjual NFT berupa photonya sendiri di Opensea.
NFT kini sedang marak diperbincangkan bahkan banyak orang berbondong-bondong terjun menjadi creator NFT.

NFT telah mengubah sudut pandang para pelaku bisnis, bahwa NFT ini merupakan investasi jangka panjang.

Sejatinya NFT adalah aset digital yang memiliki sertifikat kepemilikan, hasil karya creator NFT tidak dapat diduplikasi karena semuanya terekam jejak dengan dukungan teknologi blockchain.

NFT dapat dijual belikan di marketplace seperti Opensea, Solsea, Rarible, Objkt dan lain sebagainya.

Aset-aset NFT ini dibeli dan dijual secara online dengan teknologi blockchain dengan alat tukar cryptocurrency.

Manfaat Membeli NFT?

Ini manfaat membeli NFT harus Anda ketahui :
  1. NFT bisa menjadi benda Collectable, orang bisa beli karya seni yang cuma satu dan tidak dapat diduplikat dan dapat dijual lebih mahal.
  2. Dibalik suatu proyek NFT ada manfaat atau nilai bagi pengguna, holders atau pemilik dari NFT tersebut.
  3. Ada capital gain (keuntungan yang didapat investor dari selisih harga penjualan) dari NFT yang Anda beli sebagai anggota komunitas atau sebagai holder. Anda bisa dapatkan manfaat atau fasilitas dari project tersebut, atau Anda bisa jual lagi NFT-nya dan dapat keuntungan.

Project NFT di Indonesia

Berikut adalah project NFT di Indonesia yang sedang hype :

Ghozali Everyday
Bagi penggemar NFT bahkan orang awam pasti tahu tentang Ghozali Everyday, beliau seorang mahasiswa yang sukses di dunia NFT. Hasil karya seninya berupa photo pribadi Ghozali.
Keberhasilannya karena konsisten memotret dirinya sendiri selama 5 tahun dan menjualnya di marketplace Opensea.
 
Karafuru
Karafuru adalah project NFT yang berasal dari Indonesia, project tersebut masuk kedalam ranking di Opensea. Karya seni NFT-nya luar biasa unik dan memiliki rarity yang tinggi.

Masih banyak lagi project NFT lokal hasil karya orang Indonesia yang dapat Anda jumpai, Anda bisa mempelajari kisah suksesnya.

Kesimpulan

Peluang bisnis NFT memiliki potensi yang besar dan merupakan sebuah investasi jangka panjang. Kini Industri, Brand, Pengusaha, Aktor, Artis dan Seniman semuanya terjun ke dalam bisnis NFT. Bahkan membuat platform sendiri berupa token untuk mendukung sistem transaksi project NFT.

Jika Anda cermati dan menganalisa pasar NFT memiliki peluang yang sangat bagus kedepannya ditambah dengan adanya dukungan teknologi blockchain, alat tukar berupa cryptocurrency dan adanya teknologi metaverse yang sedang booming saat ini.